My Book Note

My Book Note
The best friend is book

[REVIEW+BLOGTOUR] CUTE LOVE

20
| Minggu, 17 April 2016





Penulis : Ainun Nufus

Tata Letal : Azarya Andre

Sampul : Ainun Nufus

Penerbit : Diandra Kreatif

Cetakan : 1, Maret 2016 Yogyakarta

ISBN : 978-602-336-212-7



Blurb

Persahabatan 4 pria dewasa selalu punya kisah menarik. Cute Love menceritakan tentang kisah salah satu dari para pria itu, Eldio Ghasi.
Kisahnya bertemu dengan perempuan yang mampu membuatnya mencari arti cinta di Google demi mendapatkan restu, perempuan itu Nerzha Chazoya.

Saling dipertemukan untuk berbagi waktu mengukir kisah. Ada yang mulai berdebar tapi selalu berusaha mengabaikan. Ada yang sibuk menyangkal perasaan hingga jadi bahan tertawaan. Tapi rindu suka mengacaukan penyangkalan. Hingga mereka menyadari kesempatan mulai terlewatkan. Masihkah ada waktu untuk saling berbagi jika salah satu dari mereka sudah punya pasangan?


Hujan mempertemukan takdir mereka. Eldio dan Nerzha dipertemukan oleh hujan. Tanpa Nerzha sadari, dia telah berbuat kesalahan yang akan disesali seumur hidupnya tanpa tahu bahwa dia akan berurusan dengan seorang direktur egois dan suka memberi perintah. Seorang Eldio naif dan terlalu lugu. Mereka hanya saling mencari keburukan dan kelemahan masing-masing tanpa menyadari hati mereka berkata hal sebaliknya. Sampai di saat salah satu dari mereka mulai menyadari betapa berharganya 'dia', muncullah sahabatnya yang membuat dirinya semakin merutuki diri sendiri, Januari Lika. Januari Lika seorang asisten dan ternyata juga seorang wakil direktur serta pemilik beberapa showroom mobil mewah sempat membuat Nerzha ketakutan. Januari, seorang asisten yang selalu ada buat Eldio.


"Bisa jadi pria itu hanya manis di bibir kan karena ada yang dia inginkan, mungkin karena aku manis dan menggoda." (hal. 41)


Kebaikan, kesabaran dan kejujuran hati Januari mampu membuat Nerzha menaruh hati padanya. Eldio dibuat kesal karena kedekatan Januari dan Nerzha. Belum lagi Dios, pacar Nerzha yang notabene adalah kakaknya. Eldio selalu saja salah paham dengan apa yang dilihatnya tanpa mencari tahu dulu kebenaran bahwa Nerzha adalah adik Dios. Para sahabatnya, termasuk Varo Chenzo (penggila wanita dan juga sex) hanya menertawakan keluguan dan sifat kecemburuan Eldio tingkat dewa pada Dios dan Januari. Tapi, lagi-lagi Eldio membantah sikap cemburunya.

"Aku bukan cemburu, nggak sengaja aja aku lihat wajah Dios di ponselnya. Ck, norak banget." (hal. 56)

Dios Chazoya, seorang kakak yang selalu ingin memberikan yang terbaik bagi adiknya. Dios selalu berusaha menjaga adik satu-satunya dan kebahagiaan Nerzha merupakan poin penting dalam hidup Dios.

"Kamu akan selalu jadi adikku sampai kapan pun, jadi buat kakakmu ini berarti buatmu." (hal. 87)


Varo Chenzo, pengusaha beton yang juga tidak mengenal dan memahami apa itu cinta, bergonta-ganti pasangan tanpa pernah mencintai pasangannya, paling tidak bisa ditolerir kelakuan mempermainkan perasaan para cewek. Nerzha pun nggak luput dari godaannya. 



Halo kak Ainun Nufus, salam kenal. Makasih aku dikasih kesempatan untuk menjadi salah satu host blogtour novel kakak yang menurutku maniss banget. Aku tergila-gila sama Dios lho. Aku pengin punya kakak seperti Dios yang selalu ada untuk adiknya dan menjaga adiknya. Aku nggak punya kakak soale. Lhoo ... Kok malah curhat ya? Hehehee

Terlepas dari banyaknya typo dan kesalahan penulisan, sempet terganggu sih tapi aku berusaha untuk menyelesaikannya karena semakin ke belakang ceritanya semakin menarik. Aku dibikin senyum-senyum sendiri sampai ketawa nggak jelas dan ditanyain mama. Hehehe Abis gemes sih sama sikap Eldio yang menurutku terlalu naif atau bodoh ya? Bener nggak kak Ainun?

Alur cerita kakak begitu mengalir dan penggunaan bahasa sehari-hari semakin membuatku jatuh hati pada setiap karakter tokoh-tokohnya. Aku pikir awalnya para tokoh hanya dijadikan latar belakang saja, tetapi setelah membaca halaman demi halaman ternyta peran mereka begitu besar dalam hidup Eldio dan Nerzha.

Kakak juga sudah memberikan porsi yang pas pada setiap tokoh. Porsinya Dios masih kurang sih menurutku? Fansnya Dios bangett deh. Gimana ya kalau dia punya pacar? Sama aku juga boleh lhooo...

Happy wedding untuk Eldio dan Nerzha. Semoga kalian bahagiaaaa....

Percintaan antara bos dan karyawannya yang paling menyebalkan, aku kasih 3 hello kitty deh untuk kalian ...












#UpdateTime

Udah pada nggak sabar ya nungguin siapa pemenang Blog Tour Cute Love kali ini? Jujur, jawaban kalian bikin aku melting dan senyum-senyum sendiri deh bacanya. Ternyata banyak juga ya yang ngefans sama Eldio. Kepopuleran Lika juga nggak kalah kok. Setelah diskusi dengan kak Ainun, kita berhasil mendapatkan 1 pemenang. "Judul cute memang dalam bayanganku sosok mereka yang cute bukan menye2 tapi cute dalam artian lucu gemesin walau di dunia nyata kemungkinan nggak ada", kata Kak Ainun dalam konteks artian 'Cute Love'.

Congratulationsssss

Nama : Linda Oktavia Kelly
Akun Twitter : @KellyOktavia
link share : https://twitter.com/KellyOktavia/status/722069428985135105

Bismillah
tentu saja saya memilih Eldio Ghazi, secara pribadi saya memang menyukai tipe-tipe cowok dingin dan cuek ala-ala El gini... hehehe alasannya karena terkadang cowok penuh perhatian dan good boy itu lebih nyakitin daripada cowok bad kalau dalam urusan menyakiti perempuan.... Apalagi sebenarnya si El ini bukan cowok yang tergolong bad boy atau nice guy tapi cowok yang kurang pengalaman yang gag tahu gimana caranya mengungkapkan perasaan cinta itu sendiri. jadi menurut saya sosok El ini lebih masuk ke kategori cute love sesuai judulnya.... dia cute mengekpresikan rasa cintanya dengan caranya sendiri... hehehe and i love it.... Cinta tidak hanya hadir untuk mereka yang sempurna.... tapi cinta selalu hadir bagi mereka yang percaya bahwa cinta itu ada sebagai karunia dan hak dari Tuhan untuk makhluk-Nya....
suksess terus untuk El... bunda dukung kamu sayang dan terima kasih untuk semua pihak yang terlibat dalam acara pemberian giveaway ini suksess terus.... :) (y) (y) (y)

Silahkan DM alamat lengkap dan no HP ya, aku tunggu 2x24 jam. Jika tidak ada pemberitahuan, maka otomatis akan dipilih pemenang lainnya. 

Thanks a lot so much ....


 

Copyright © 2010 MY BOOK NOTE Blogger Template by Dzignine