My Book Note

My Book Note
The best friend is book

BLOGTOUR - REVIEW "TELL ME YOUR WISH"

32
| Selasa, 28 Juni 2016



Penerjemah : Santika Krisnadiari

Penyunting : Selsa Chintya

Proofreader : Titish AK
Ilustrator isi : Frendy Putra
Penerbit : Haru Media



Gaon
Seorang dokter wanita yang dicampakkan pacar rahasianya dengan cara yang tidak manusiawi hingga terkena serangan jantung.


Dojin
Pria yang dengan senang hati melakukan CPR pada seorang dokter wanita yang terkena serangan jantung, dan merasa bertanggungjawab atas wanita tersebut.
Demi menenangkan hatinya, Gaon dengan asal mengucapkan permohonan-permohonan pada telur mainan "Tell Me Your Wish", termasuk permintaan dikelilingi oleh segerombolan pria yang datang mengemis cintanya.
Apa jadinya kalau semua permohonan Gaon terkabul?


**************


Tehran-ro menjadi saksi bisu atas hancurnya hati seorang wanita, tidak hanya hatinya saja yang telah hancur tapi seluruh jiwa dan raganya serasa meluruh. Hanya dengan sebuah berita, hidup Im Gaon berada di ambang kematian. Rem mendadak, amukan para pengemudi lain dan serangan jantung mulai merenggut nyawa Im Gaon.
Pacar rahasia 5 tahun 8 bulan dengan kejinya telah menancapkan pisau bedah ke dalam dada Gaon. Pengkhianatan dan pencampakkan. Serasa disambar petir, Gaon yang selama ini menjalani hidupnya berada di IGD demi menyelamatkan para pasiennya harus rela berjuang sendiri menyelamatkan hidupnya di ujung tanduk sampai saat seorang "Healing Man" datang kepadanya.
Yun Dojin, seorang pegawai Healing Pharmacy, bad boy, tampan, kaya, dan kepedean tingkat dewa berusaha menolong Im Gaon yang sekarat dengan melakukan CPR. Dia telah mendapatkan pelatihan CPR dan lebih tepatnya berlatih dengan maksimal. Jauh di lubuk hatinya, dia tidak ingin masa lalu menghantuinya. Dia tidak bisa diam saja.
Dojin marah dan kesal karena mobil di depannya tiba-tiba menginjak pedal gas dengan mendadak. Untung saja tidak terjadi tabrakan yang mengerikan. Akhirnya, dia pun turun ingin memaki dalang di balik semua ini, tapi alangkah terkejutnya dia saat mendapati seorang wanita memegang dadanya sambil menahan sakit dikelilingi kerumunan orang yang siap membakarnya hidup-hidup. Tanpa pikir panjang dia langsung berlari menyelamatkan wanita yang akan jatuh terjerembab itu. Dia tidak ingin melihat seseorang mati di hadapannya karena serangan jantung. Dojin yakin wanita itu sedang mengalami serangan jantung.


*******************


Membaca novel 508 halaman aku pikir awalnya akan membosankan apalagi di awal ceritanya emang berbelit-belit seperti yang dikatakan oleh penulis. Tapi sampai di bagian satu, ceritanya mulai seru dan menarik bahkan aku sudah dibuat tersenyum nih menyaksikan tingkah akuh Gaon karena tidak mempercayai telur mainan "Tell Me Your Wish" akhirnya mengucapkan permohonan juga sebanyak 10 permohonan malah. Gila! Apakah kalian tahu kalau permohonan Gaon akan terkabulkan? RAHASIA.
Aku paling suka sama profesi Im Gaon, selama ini aku sudah membaca beberapa buku dengan tokoh utamanya sebagai seorang dokter. Dokter IGD, hanya Im Gaon seorang. Ternyata menjadi dokter IGD merupakan tugas yang berat dan dibutuhkan profesionalitas dan juga komitmen lebih mengutamakan pasien daripada diri sendiri. Semangat untuk ujian profesi yang kedua Im Gaon!
Bahasa terjemahan penerbit Haru tidak perlu diragukan lagi meskipun ada beberapa kesalahan tetap tidak membuatku jengah untuk terus membolak-balik halaman demi halaman. Hebat banget nerjemahin novel sebegitu tebalnya tanpa celah sedikitpun.
Romance dibalut dengan humor dan pertengkaran mulut serta ketidakjujuran atas perasaan masing-masing selalu menghiasi K-Iyagi. Tapi, kali ini ada yang berbeda karena "Healing Man" datang dari sebuah telur mainan "Tell Me Your Wish". Senyum licik.
Bagi kalian yang ingin membaca romance segar berbalut komedi kocak dan bikin adrenalin kalian naik turun, buku satu ini recommended banget buat kalian. Eh ... Ada tapinya, karena novel ini berlabel dewasa aku saranin kalian udah berusia di atas 14 tahun atau tanya ortu dulu ya kalau ngebet banget pengin baca "Tell Me Your Wish" by Kim Rang.


Aku kasih bintang 4 hello kitty tapi karena hello kittinya ngambek jado aku nggak bisa kasih image unyu-unyu.





Quotes yang menurutku jleb bangets :
1. "Mantan itu harusnya dilupakan saja" (hal.46)
2. "Dalam kehidupan bermasyarakat ada hukum yang menyebutkan bahwa kita tidak bisa hidup hanya untuk membalas semua perbuatan yang dilakukan orang lain kepada kita." (hal. 189)
3. " Lupakanlah apa saja yang sudah kau berikan kepada orang lain, dan ingatlah selalu untuk mengembalikan lebih banyak apa yang sudah kau dapatkan dari orang lain?" (hal. 219)
4. "Gunakan aku sebagai air dan juga obat. Dengan begitu aku akan menyirami hatimu yang kering dan mengoleskan obat pada hatimu yang terluka." (hal. 317)
5. "Karena itulah kehidupan, kita tidak akan bisa hidup hanya dengan memikirkan keuntungan saja. Kalau aku harus menderita kerugian karenamu, Im Gaon, maka aku akan menghadapinya dengan senang hati." (hal. 318)


*Update*
Akhirnya setelah bersemedi, aku dapet nih calon pemenangnya (hasil diskusi dengan penerbit haru juga). Dan ini dia 1 orang beruntung yang mendapatkan Dojin. Ehh ... Maksudku 1 eks novel Tell Me Your Wish.

Rahma Nurul Khotimah
rahmanurul.khotimah@gmail.com

Segera kirimkan nama dan alamat lengkap serta nomor yang bisa dihubungi ya.Pengiriman hadiah pada tanggal 18 Juli 2016 setelah lebaran ya dan Selamat Hari Raya Idul Fitri bagi yang merayakannya.




 

Copyright © 2010 MY BOOK NOTE Blogger Template by Dzignine